Setelah menyapa para fans lewat MV Hello Bitches yang dirilis November 2015 lalu, kini CL leader 2NE1 ini kembali menyapa penggemar dengan versi baru dari lagu Hello Bitches.
Dalam Mv terbaru ini, CL tampil dengan busana transparan yang seksi bersama dengan para dancer pria dan para model dari New York Fashion Week.
Video ini juga menampilkan dance-dance super epik dari para model saat di backstage. Kerennya lagi, VOGUE juga menggaet rapper papan atas dari Amerika, Joey Bada$$.
Ternyata, MV ini dirilis VOGUE untuk mengakhiri New York Fashion Week. VOGUE kemudian menghadirkan konsep berbeda dengan menghadirkan para model untuk mengisi MV lagu tersebut.