Di video berdurasi 52 detik ini, Agnes tampil seksi dalam beberapa kostum, namun salutnya motif kebaya masih keukeuh di bawanya. Yah! nampaknya Agnes tak membawa misi go international sendiri, ia lebih ingin membanggakan bangsa.
Dan poin pentingnya lagi, terdengar lagu yang amat easy listening dengan alunan musik santai namun berkelas. Mungkin inilah yang membedakan lagu-lagu Agnes sebelumnya dengan single internasional ini.
Pengerjaan album di Los Angeles tampaknya bakal berbuah manis. Hingga saat ini, belum ada komentar resmi dari Agnes tentang video dan judul lagu tersebut.
Namun angin segar dari Agnes ini tentunya pantas diberi dukungan, karena Agnes tak membawa namanya sendiri tapi juga Indonesia.